Sambutan Dekan
Ir. Budi Santoso, M.P., P.hD
Salam sejahtera,
Ketersediaan sumber daya alam dari segi jumlah di Papua sangat berlimpah, namun karena pengelolaannya masih bersifat tradisional maka belum dapat berkontribusi terhadap pendapatan serta kesejahteraan masyarakat dan pemerintah daerah. Agar sumber daya alam dapat memberikan nilai tambah yang tinggi, maka penggunaan teknologi merupakan alternatif yang dapat digunakan. Produk pertanian seyogyanya memiliki daya saing tinggi agar dapat bersaing di pasar global. Oleh sebab itu, perlu pengembangan standar mutu produk serta efisiensi di bidang usaha pertanian. Bila keadaan ini dicapai, maka kemampuan bersaing produk-produk luar diyakini dapat tercapai.
Peningkatan daya saing dapat dilakukan dengan pengembangan teknologi yang tepat sesuai dengan sumber daya yang tersedia di masyarakat sasaran. Tersedianya komoditas uggulan komparatif daerah berdampak persaingan yang unggul dengan daerah-daerah lain, karena komoditas pertanian tersebut tidak terdapat pada derah lain. Guna menghasilkan nilai tambah tinggi di sektor pertanian harus terjadi perubahan paradigma pembangunan pertanian yang mendasar yaitu orientasi dari menghasilkan produk primer menjadi produk olahan. Tentunya perubahan ini akan melibatkan teknologi pertanian. Komoditas primer yang dihasilkan tanpa mengalami nilai tambah tinggi. Pengelolaan dan pendayagunaan sumber daya alam akan memberikan nilai tambah tinggi dan berdampak positif bagi kemakmuran masyarakat. Papua yang memiliki potensi sumber daya alam jika disentuh dengan teknologi akan menghasilkan dampak ekonomi bagi peningkatan pendapatan masyarakat.
Fakultas Teknologi Pertanian (Fateta) merupakan salah satu fakultas yang ada di Universitas Papua (Unipa), terdiri dari satu jurusan, yaitu Jurusan Teknologi Pertanian, dengan dua program studi yaitu Teknologi Hasil Pertanian (THP) dan Teknik Pertanian dan Biosistem (TPB). Keberadaan Fateta – Unipa diharapkan dapat berperan sebagai penggerak utama perkembangan sektor pertanian, melalui teknik rekayasa proses pengolahan, penyimpanan dan distribusi produk akan memberikan nilai tambah agar dapat menghasilkan produk dengan kuantitas dan berkualitas tinggi (bergizi dan aman) dan bersaing dipasar nasional maupun internasional.
Fateta akan selalu menghasilkan lulusan sarjana teknologi pertanian dengan jiwa kewirausahaan (entrepreunership) yang kuat, mandiri dan berdaya saing tinggi, serta bersifat inovatif dan mampu melihat peluang usaha, khususnya di bidang pasca panen produk pertanian dan pengolahan hasil pertanian. Selain itu Fateta juga terus melakukan inovasi riset di bidang teknologi pertanian dalam menjawab permasalahan masyarakat, serta menjadi pusat kepakaran dalam pengembangan usaha-usaha kecil dan menengah yang bergerak dalam industri pasca panen dan pengolahan hasil pertanian.
Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi, maka adanya website Fateta ini diharapkan bisa menjadi media komunikasi yang sangat efektif antara pihak fakultas dengan mahasiswa, alumni serta stakeholders. Web ini memuat profil Fateta, berbagai kegiatan Tridarma, kegiatan mahasiswa, alumni, serta berbagai informasi terbaru termasuk info kerja dan beasiswa. Dan akhirnya, semoga keberadaan website Fateta ini bermanfaat bagi semua warga-net dan masyarakat pengguna. Terima kasih.
Salam,
Dekan Fateta Unipa