Sebanyak 40 mahasiswa baru Fakultas teknologi mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari Rabu 28 Agustus 2024 di gedung Fakultas Teknologi Pertanian. Kegiatan PKKMB secara resmi dibuka oleh Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Papua Ir. Budi Santoso, M.P., Ph.D.
Pada kesempatan tersebut Dekan Fakultas Teknologi Pertanian memperkenalkan seluruh staf pengajar dan tenaga pendidik Fakultas Teknologi Pertanian kepada peserta PKKMB. Selanjutnya Dekan Fakultas Teknologi Pertanian juga memperkenalkan fasililitas – fasilitas yang ada di Fakultas Teknologi Pertanian untuk menunjang kegiatan akademik dan non-akademik mahasiswa. Dekan juga berpesan agar mahasiswa tekun dalam mengikuti perkuliahan serta harus berusaha sebaik-baiknya agar bisa lulus menjadi seorang sarjana.